Tempat Berbagi Ilmu

KEHIDUPAN MASYARAKAT INDONESIA PADA MASA PENDUDUKAN JEPANG


KEHIDUPAN MASYARAKAT INDONESIA PADA MASA PENDUDUKAN JEPANG

        I.            Kehidupan Masyarakat Indonesia Pada Masa Pendudukan Jepang
Masa pendudukan Jepang di Indonesia adalah masa yang sangat berpengaruh bagi perkembangan kehidupan bangsa Indonesia. Masa pendudukan Jepang yang sangat singkat yaitu 3,5 tahun, telah menorehkan masa-masa kelam dalam perjalanan sejarah bangsa Indonesia karena kekejamannya yang tidak mengenal peri kemanusiaan
Secara garis besar kehidupan bangsa Indonesia pada masa pendudukan Jepang adalah sebagai berikut :
a.       Kehidupan Politik
1)      Jepang melarang semua aktivitas politik rakyat Indonesia dengan cara melarang semua organisasi pergerakan nasional yang sudah ada sejak zaman penjajahan Belanda
2)      Bangsa Indonesia hanya boleh aktif dalam kegiatan politik melalui organisasi-organisasi yang didirikan Jepang
3)      Pembentukan Kempetai (Pilisi Militer) yang berfungsi sebagai polisi khusus dan badan intelijen Jepang yang bertugas mengawasi aktivitas politik bangsa Indonesia, telah mengakibatkan terjadinya pelanggaran hak asasi manusia. Hal ini disebutkan karena dalam melaksanakan tugasnya, Kempetai memiliki hak melakukan interogasi, menangkap dan menyiksa, bahkan mengukum mati siapa saja yang dicurigai atau dituduh sebagai mata-mata atau anti-Jepang tanpa proses pengadilan
b.      Kehidupan Ekonomi
1)      Penerapan “Ekonomi Perang”. Artinya, semua kekuatan ekonomi di Indonesia digali untuk menopang kegiatan perang Asia Timur Raya, hal ini mengakibatkan terjadinya penurunan secara drastis dlaam hasil-hasil perkebunan
2)      Penerapan self sufficiency (kawasan mandiri) atau sistem ekonomi autharki, artinya sistem ekonomi dimana setiap daerah harus mampu memenuhi kebutuhan hidupnya sendiri, mengakibatkan terputusnya hubungan ekonomi antar daerah
c.       Kehidupan Sosial
1)      Pelaksanaan Romusha, yaitu kerja paksa untuk membangun sarana dan prasarana militer Jepang dalam rangka memenangkan Perang Asia Timur Raya, mengakibatkan kehidupan bangsa Indonesia jauh lebih buruk dari budak belian
2)      Pelaksanaan Kinrohosi, yaitu pemerahan bahan makanan rakyat secara besar-besaran untuk kepentingan militer Jepang. Akibatnya beras dan berbagai bahan pangan petani dirampas Jepang untuk kepentingan militernya, sehingga banyak rakyat yang mendierita kelaparan dan terjadi kematian dimana-mana
3)      Pelaksanaan Jugun Ianfu, yaitu mempekerjakan para gadis dan perempuan Indonesia sebagai wanita penghibur untuk pemuas nafsu militer Jepang. Banyak gadis dan perempuan Indonesia yang ditipu oleh Jepang dengan dalih untuk bekerja sebagai perawat atau disekolahkan, tetapi ternyata hanya dipaksa untuk melayani para kompetai. Para gadis dan perempuan tersebut disekap dalam kamp-kamp yang tertutup sebagai wanita penghibur. Kamp-kamp tersebut dapat ditemukan di Solo, Semarang, Jakarta, dan Sumatera Barat

Tag : Sejarah
0 Komentar untuk "KEHIDUPAN MASYARAKAT INDONESIA PADA MASA PENDUDUKAN JEPANG"

Back To Top