Tempat Berbagi Ilmu

Karakteristik Hak Asasi Manusia

Karakteristik Hak Asasi Manusia


                Hak asasi manusia dimiliki oleh manusia semata-mata karena ia manusia, bukan pemberian masyarakat atau pemberian negara. HAM tidak tergantung dari pengakuan manusia lain, masyarakat lain, atau negara lain. HAM diperoleh manusia dari Tuhan Yang Maha Esa dan merupakan hak yang tidak dapat diabaikan. Pada setiap hak melekat sebuah kewajiban. Oleh karena itu, selain ada hak sasi manusia, ada kewajiban asasi manusia, yaitu kewajiban yang harus dilaksanakan demi terlaksana atau tegaknya hak asasi manusia.
                Hak asasi manusia memiliki sifat tertentu yang berbeda dari hak-hak lainnya. Adapun sifat hak asasi manusia sebagai berikut.
a.       Universal atau menyeluruh, artinya hak asasi manusia berlaku bagi semua orang, tanpa terkecuali
b.      Utuh, artinya hak asasi manusia ini tidak dapat dibagi menjadi lebih kecil atau lebih besar. Hal ini karena setiap manusia berhak atas seluruh haknya secara utuh
c.       Hakiki, artinya hak asasi manusia melekat pada setiap manusia sebagai makhluk Tuhan. Hak asasi manusia dimiliki manusia sejak lahir sebagai hak dasar atau hak pokok atas karunia Tuhan Yang Maha Esa
d.      Permanen tau kekal, artinya hak asasi manusia melekat pada diri manusia tidak dapat dipindahtangankan atau dicabut oleh kekuatan lain

Dalam menggunakan hak asasi manusia, kita wajib memperhatikan, menghormati, dan menghargai hak asasi orang lain. Kewajiban tersebut sangat penting agar tidak terjadi benturan hak yang berakibat pada pelanggaran hak asasi manusia. Sikap saling menghargai, toleransi, dan semangat persatuan dari setiap individu
Tag : PKn
0 Komentar untuk "Karakteristik Hak Asasi Manusia"

Back To Top